Cara Mendaftar / Membuat Akun Twitter Dengan Mudah

Cara Membuat Twitter | Salah satu situs jejaring sosial yang cukup populer di dunia adalah Twitter, dengan adanya situs ini kita dapat mengirimkan pesan hingga 140 karakter. Situs ini mulai berdiri sekitar bulan maret 2006, dan yang pasti banyak dari sobat komputer yang memiliki akun Twitter. Walaupun demikian ada beberapa orang yang belum tau cara daftar Twitter.

Bagi sobat komputer yang sudah mengetahui cara mendaftar akun Twitter bisa melewatkan untuk membaca artikel ini, karena artikel ini dikhususkan untuk sobat yang belum mengetahui cara membuat akun Twitter. Ok dari pada berlama lama mari kita langsung ke topik cara mendaftar akun Twitter lewat PC atau melalui Android.

Baca Juga :

Cara Mendaftar / Membuat Akun Twitter Dengan Mudah

Sebelum kita memulai langkah – langkah mendaftar Twitter, ada syarat yang perlu sobat siapkan terlebih dahulu yaitu alamat email dan juga nomer HP yang nantinya dapat sobat gunakan untuk memverifikasi kepemilikan akun Twitter sobat. Apabila sobat sudah mempunyai email dan nomer HP silahkan untuk melanjutkan ke langkah – langkah dibawah ini.

Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah mengunjungi situs resmi Twitter disini. Situs Twitter sendiri menyediakan pilihan bahasa yang dapat sobat komputer rubah sesuai dengan keinginan. Disebelah kanan tampilan situs Twitter, sobat dapat menemukan sebuah form pendaftaran dengan kolom nama lengkap, alamat email dan password. Sobat dapat mengisikan data yang diperlukan pada form tersebut dan lanjutkan dengan mengklik tombol ” Daftar Ke Twitter “.

Setelah itu sobat akan diarahkan ke halaman berikutnya. Disini sobat perlu menambahkan nama pengguna sebagai syarat untuk mendaftar akun Twitter. Twitter juga akan memberikan beberapa nama usulah yang dapat sobat gunakan. Jangan lupa untuk mencentang persetujuan pendaftaran Twitter dan lanjutkan dengan mengklik tombol ” Daftar “

Tahab selanjutnya adalah memasukan nomer ponsel yang sobat punyai, dan kemudian sobat dapat melanjutkannya dengen mengklik tombol ” Lanjutkan “.

Cara membuat akun Twitter selanjutnya adalah memasukan kode verifikasi pada kolom yang disediakan. Kode ini akan sobat terima dalam kotak SMS, dan setelah sobat memasukan kode tersebut pada kolom yang disediakan sobat komputer dapat melanjutkan dengan mengklik tombol ” Verifikasi “

Setelah sobat mengisikan kode verifikasi, sobat akan menemukan tampilan halaman seperti gambar dibawah ini, dan dari sini sobat dapat melanjutkan cara daftar Twitter dengan mengklik tombol ” Ayo “.

Langkah berikutnya yang dapat sobat lakukan untuk mendaftar akun Twitter adalah memilih hal yang sobat minati. Kemudian sobat dapat melanjutkan dengan mengklik tombol ” Lanjut “.

Selanjutnya sobat akan diarahkan pada halaman berikutnya yang berisikan daftar pemilik akun Twitter yang mungkin sobat kenal. Pada tahapan ini sobat dapat menambahkan teman dengan mencentang combo box yang disediakan. Apabila sobat ingin menambahkan semua teman pada halaman tersebut sobat dapat mengklik combo box ” Pilih Semua “. Setelah itu lanjutkan dengan mengklik tombol ” Lanjutkan “.

Step berikutnya dalah memasukan foto profile, tahapan ini dapat sobat lewati apabila sobat komputer menginginkan untuk merubah foto profile setelah proses pendaftaran Twitter selesai. Klik tombol ” Lanjutkan “.

Step berikutnya adalah memasukan daftar teman dengan menggunakan kontak email, pada tahapan ini sobat juga dapat melewatinya.

Tahap berikutnya adalah sobat diminta untuk memfollow akun Twitter toko – tokoh yang mungkin sobat kenal, dan apabila sobat komputer ingin melakukan following, sobat dapat mencentang combo box yang telah disediakan, dan apabila sobat komputer tidak ingin melakukannya sobat dapat mengklik tombol ” Lanjutkan ” untuk ke langkah pendaftaran Twitter selanjutnya

Tahab berikutnya adalah mengkonfirmasi kepemilikan akun Twitter, disini sobat dapat mengklik tombol “Komfirmasi Sekarang”. Setelah itu sobat dapat membukan Email sobat. Pada kotak inbox, sobat akan menemukan kiriman email dari Twitter, sobat dapat membuka email tersebut dan mengklik link yang disertakan.

Dari sini sobat komputer telah berhasil membuat akun Twitter, dan sobat juga dapat langsung menulis twit, melakukan following dan juga menambahkan data – data yang diperlukan untuk melengkapi profile Twitter sobat. Itulah ulasan mengenai cara mendaftar akun Twitter dengan mudah, semoga ulasan diatas dapat bermanfaat untuk sobat komputer dimanapun berada dan sampai jumpa lagi pada ulasan teknologi komputer berikutnya.

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *